News
Loading...

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Pada Balita

kesehatan tubuh
Anak adalah anugerah terindah yang didapatkan oleh orang tua. Oleh karena itu, cintai dan perhatikan baik-baik kesehatan anak. Apalagi usia balita, dimana usia ini anak sedang dalam masa aktif-aktifnya mengeksplorasi berbagai hal. Untuk itu perlu pengetahuan orang tua cara menjaga kesehatan tubuh anak.

Berikut cara menjaga kesehatan tubuh pada anak yang bisa dilakukan oleh orang tua.

1. Memberikan makanan bergizi

Melalui makanan yang sehat dan bergizi, daya tahan tubuh anak akan menjadi kuat dalam menangkal berbagai penyakit. Pastikan si kecil mendapatkan asupan gizi sesuai dengan usianya.
kesehatan tubuh
2. Menjaga kebersihan

Selain asupan makanan yang bergizi, daya tahan tubuh yang  kuat juga bisa didapatkan dari lingkungan yang bersih. Misalnya, ajarkan anak untuk selalu mencuci tangan sebelum makan, mandi dua kali sehari,  menggosok gigi pada pagi dan malam hari, serta mencuci kaki sebelum tidur.

3. Aktif bergerak

Bukan hanya orang dewasa yang memiliki gaya hidup aktif. Anak-anak pun harus memiliki aktivitas fisik guna memperkuat daya tahan tubuhnya. Pastikan si kecil untuk aktif bergerak minimal satu jam sehari. Bila anak aktif bergerak, aliran tubuh si kecil akan lancar. Ia akan terhindar dari obesitas dan kekebalan tubuhnya akan membaik.

4. Tidak jajan sembarangan

Jajan sembarangan merupakan salah satu penyebab daya tahan tubuh menurun. Karena kebersihannya tidak terjamin, si kecil akan mudah terkena bakteri. Selalu ingatkan Si Kecil untuk menghentikan kebiasaan ini agar tidak mudah sakit. Untuk itu usahakan membawakan bekal dari rumah. Camilan sehat yang terjamin kebersihannya.

5. Jam tidur cukup

Kekurangan jam tidur bagi anak akan membuat dia uring-uringan, sulit fokus, tidak konsentrasi, tubuhnya letih dan lesu. Untuk itu diperlukan kecukupan jam tidur bagi anak sesuai dengan usianya.

5. Patuhi jadwal imunisasi

Anak balita telah memiliki jadwal imunisasi yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Patuhi jadwal tersebut supaya kekebalan si kecil terbentuk dan meminimalkan risiko terkena penyakit.

Itulah beberapa cara menjaga kesehatan tubuh anak yang bisa dilakukan oleh orang tua.
Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar