News
Loading...

Manfaat Kerja Sambil Kuliah yang Jarang Diketahui



Tahukah Anda, bahwa ternyata kerja sambil kuliah memiliki banyak sekali manfaatnya. Selain untuk meningkatkan prospek karier di masa depan, juga punya banyak manfaat lain yang terbukti bagus untuk kualitas diri sendiri.

Nah, berikut ini kami akan mencoba membahas apa saja manfaat dari kuliah sambil kerja dari berbagai sudut pandang.

1.      Menjadi Bijak Dalam Mengelola Keuangan

Ketika Anda memutuskan untuk melanjutkan kuliah sambil bekerja, maka Anda harus mempersiapkan diri juga dari sisi keuangan. Anda harus belajar bijak dalam mengelola keuangan. Karena seperti yang kita ketahui bersama, keuangan merupakan salah satu faktor penting dalam melanjutkan pendidikan.

2.      Bagus Untuk Meningkatkan Kualitas Diri


Melanjutkan pendidikan sambil bekerja juga sangat disarankan. Pasalnya, ilmu pengetahuan sekaligus wawasan Anda menjadi bertambah. Inilah yang dapat menyebabkan Anda menjadi seseorang yang memiliki kualitas hidup yang lebih baik. Selain itu, Anda juga akan menjadi orang yang lebih dewasa.

3.      Bisa Memanajemen Waktu

Menjalankan dua aktivitas (kuliah dan bekerja) sekaligus bukanlah hal yang mudah. Setiap orang yang menjalankan kedua aktivitas tersebut harus pandai melakukan manajemen waktu. Dengan manajemen waktu yang baik, maka Anda juga bisa memiliki kualitas hidup yang lebih baik.

4.      Banyak Mendapatkan Relasi

Di tempat kuliah Anda bisa mendapatkan banyak teman baru dan juga relasi baru. Semakin banyak relasi yang Anda miliki, tentu akan semakin bagus untuk masa depan karir Anda di kemudian hari. Dari relasi tersebut, Anda juga bisa mendapatkan banyak peluang bisnis maupun karier di bidang yang Anda inginkan.

5.      Selangkah Lebih Maju dari Para Pesaing

Seperti yang kita ketahui bersama, seorang lulusan kuliahan memiliki peluang yang lebih besar untuk bekerja. Itu artinya, Anda bisa selangkah lebih maju dari para pesaing, khususnya lulusan-lulusan di bawah Anda. Itulah yang juga dapat membuat Anda berpeluang untuk mendapatkan karir yang lebih baik.

Kelebihan Kuliah Sambil Kerja di IDS

IDS atau International Design School merupakan salah satu tempat yang tepat. Pasalnya, di IDS Anda bisa melanjutkan kuliah sambil bekerja. Selain itu, ada banyak keunggulan kuliah sambil kerja di IDS, berikut keunggulan-keunggulannya:

1.      Tenaga Pengajar Profesional

Di sini Anda bisa belajar dengan tenaga pengajar yang profesional. Selain itu, mereka juga berpengalaman dalam bidang yang digelutinya. Dengan begitu, Anda akan belajar dari orang-orang yang hebat untuk mendapatkan kualitas pendidikan yang bagus.

2.      Fakultas di Bidang IT Terbaik

Anda bisa memilih salah satu dari beberapa fakultas yang ada di IDS. Mulai dari software engineering, cyber security, mobile apps & games development, dan lainnya. Bidang-bidang tersebut bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.

3.      Fasilitas Terlengkap

Di IDS, semua fasilitas sudah disediakan. Dengan begitu, proses belajar mengajar pun menjadi lebih nyaman. Fasilitas yang tersedia juga disesuaikan dengan kebutuhan para pelajar.

4.      Kredibilitas Terjamin

IDS Sendiri merupakan salah satu institusi pendidikan di bidang manajemen informatika yang kredibel. Bahkan IDS juga sudah bekerjasama dengan PSG School of Technology, India.

Kesimpulan

Kuliah sambil kerja merupakan dua aktivitas yang saat ini bisa dijalankan. Dengan waktu yang fleksibel, setiap siswa bisa kuliah di akhir pekan tanpa harus mengganggu jadwal pekerjaannya. Dengan begitu, kita bisa menuntut ilmu meskipun sambil bekerja.

Demikian informasi seputar berbagai manfaat kerja sambil kuliah. Bagi Anda yang sedang berencana untuk melakukannya, Anda bisa mendaftarkan diri di IDS Digital School tempat ini sangat ideal untuk aktivitas tersebut.

Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar